Senin, 09 Desember 2013

Hidup Oleh Iman


Aku tidak tahu apa yang harus kutulis.
Yang aku tahu aku harus menulis.

Kekuatiran, kecemasan akan hari esok,rasa ketidakpastian sering menyerang kita tetapi alkitab berkata dalam injil matius 

6:31 Sebab itu janganlah kamu kuatir dan berkata: Apakah yang akan kami makan? Apakah yang akan kami minum? Apakah yang akan kami pakai?6:32 Semua itu dicari bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Akan tetapi Bapamu yang di sorga tahu, bahwa kamu memerlukan semuanya itu.6:33 Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. 

Mungkin awalnya sulit, tapi emang rasa kuatir ga pernah menghasilkan.Aku harus memberitakan kabar baik.Walaupun sepertinya semua yang terlihat adalah ketidakpastian.

Tidak pasti akan masa depan.
Tidak pasti akan jodoh.
Tidak pasti akan keluargaku.
Tidak pasti akan keuangan.
Tidak pasti akan semua masalah yang kuhadapi.

Aku harusnya bersyukur, aku punya Tuhan yang luar biasa.
Tuhan yang memberikan ku hidup.
Tuhan yang memberikanku kelimpahan.
Aku punya Tuhan yang mengasihiku.
Penciptaku yang sudah mengatur segala segala sesuatunya untukku.

Lebih baik aku istirahat dari segala sesuatu yang "kelihatan" dan lebih banyak bersyukur.
Karena ketika kumulai ubah fokusku dan bersyukur.
Aku mulai merasakan damai sejahtera.
Aku merasakan janji Tuhan tergenapi dalam hidupku

Terima kasih Tuhan untuk janjimu dalam hidupku.
Terima kasih Tuhan untuk penyertaanmu.
Terima kasih telah mengingatkanku.
Terima kasih untuk kebaikanMu.



 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar